Kue Lumpur Surga

Bahan-bahan
Adonan Hijau:
  • Ekstrak daun pandan dan daun suji - 50 gram
  • Air - 100 gram
  • Santan instan - 60 ml
  • Telur - 2 butir
  • Gula pasir - 5 sdm
  • Garam - 1/2 sdt
  • Tepung terigu - 2 sdm
  • Vanili - secukupnya

Adonan Putih:
  • Santan instan - 60 ml
  • Air - 200 ml
  • Garam - 1/2 sdt
  • Tepung beras - 2 sdm

Cara Membuat:
  1. Panaskan kukusan.
  2. Campur semua bahan adonan hijau, aduk menggunakan whisker secara perlahan.
  3. Saring adonan hijau hingga tidak ada lagi yang bergerindil.
  4. Tuang kedalam cetakan puding, lalu kukus dengan api sedang ke kecil selama 20 menit.
  5. Sambil mengukus adonan hijau kita siapkan adonan putih.
  6. Campur semua adonan putih, aduk sampai semua menyatu.
  7. Jika sudah 20 menit, buka kukusan lalu tuang adonan putih secara perlahan.
  8. Jika sudah terisi semua tutup kukusan dan kukus kembali selama 10 menit.
  9. Sajikan hangat atau dingin lebih nikmat.

Tips
  • Gunakan telur yang segar agar lumpur surga tidak bau amis telur.
  • Gunakan api sedang ke kecil agar adonan hijau tidak mengembang.


Selamat Mencoba

Sumber:https://www.resepkoki.id/resep-kue-lumpur-surga/

Belum ada Komentar untuk "Kue Lumpur Surga"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel