Gurita tumis cabai hijau
Sabtu, Juni 19, 2021
Tulis Komentar
Baca Juga:

Bahan:
- - Gurita kering, potong-potong, rendam dengan air panas kira-kira 10 menit sampai mengembang. Remas-remas cuci bersih
- - 6 buah cabai hijau, potong serong
- - 3 buah tomat hijau, potong-potong
- - 4 butir bawang merah, rajang
- - 2 siung bawang putih, rajang
- - 1 batang serai ambil putihnya, keprek
- - 1 lembar daun salam
- - 1 cm lengkuas, keprek
- - Air matang, secukupnya
- - Garam, kaldu jamur
- - 1/2 buah jeruk nipis, peras
- - minyak goreng untuk menumis
Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis bawang merah dan putih sampai harum. Masukkan serai, lengkuas, salam dan gurita, aduk rata. Masukkan cabai hijau
- Tambahkan air. Masak hingga cabai layu, masukkan tomat. Garam dan kaldu, aduk rata
- Koreksi rasa, beri jeniper, angkat dan sajikan.
Selamat Mencoba
Sumber: https://www.briliofood.net/resep/10-resep-olahan-gurita-ala-rumahan-enak-dan-sederhana-2008246.html
Belum ada Komentar untuk "Gurita tumis cabai hijau"
Posting Komentar