Pakcoy siram jamur

Instagram/@sarongsarie

Bahan:

  • - 6 bonggol pakcoy
  • - 150 gr jamur kancing, iris
  • - 150 ml air
  • - 1 bawang putih besar, cincang
  • - 1/2 bawang bombay, iris
  • - 2 sdm kecap manis
  • - 2 sdm saus tiram
  • - 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • - Garam dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1.  Rebus sebentar pakcoy, tata di piring.
  2.  Tumis bawang putih dan bawang bombay.
  3.  Masukkan jamur dengan api sedang, aduk-aduk sampai mengeluarkan air.
  4.  Tuangkan air, beri kecap manis, saus tiram, garam, dan kaldu bubuk.
  5.  Cek rasa. Beri larutan tepung maizena.
  6.  Aduk sebentar dan angkat. Siramkan pada pakcoy.

Belum ada Komentar untuk "Pakcoy siram jamur"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel