Roti goreng isi ragout

Instagram/@foodishpedia

Bahan:

  • - 10 lembar roti tawar
  • - 2 siung bawang putih, cincang
  • - 1/2 buah bawang bombay, cincang
  • - 75 gr ayam giling
  • - 75 gr wortel, potong dadu kecil, rebus ½ matang
  • - 75 gr buncis, potong kecil-kecil, rebus ½ matang
  • - 75 gr kentang, potong dadu kecil, rebus ½ matang
  • - 1 batang daun bawang
  • - 1 sdm tepung terigu
  • - 150 ml susu cair
  • - Garam, merica, kaldu bubuk secukupnya
  • - Telur, kocok lepas, untuk celupan
  • - Tepung roti, blender, untuk baluran
  • - 1 sdm munjung mentega untuk menumis

Cara membuat:

  1.  Lelehkan mentega, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai wangi, masukkan ayam giling, aduk sampai berubah warna
  2.  Masukkan wortel, buncis, dan kentang rebus, lalu tambahkan tepung terigu, aduk cepat
  3.  Masukkan susu cair, garam, merica, dan kaldu bubuk aduk sampai kental dan meletup-letup. Angkat, dinginkan
  4.  Gilas roti sampai tipis, isi dengan 1 sendok ragout, lipat dan tekan-tekan agar rapat
  5.  Celupkan dalam kocokan telur, balur dengan tepung roti, goreng dengan api sedang menuju kecil sampai cokelat keemasan
  6.  Angkat dan tiriskan. Sajikan hangat dengan cocolan saus sambal.

Belum ada Komentar untuk "Roti goreng isi ragout"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel