Cilok ayam pedas empuk
Rabu, April 03, 2024
Tulis Komentar
Bahan:
- - 6 sdm tepung tapioka
- - 6 sdm trepung terigu
- - 1 siung bawang putih
- - 1 batang daun bawang
- - 1 sdt bawang goreng
- - 1/2 sdt garam lada penyedap
- 1- 00 ml air hangat
Bahan isian:
- - 2 buah cabai besar
- - 5 buah cabai rawit
- - 1 lembar daun salam dan daun jeruk
- - 2 siung bawang putih
- - 4 siung bawang merah
- - 1/2 sdt gula garam lada penyedap
- - 3 sdm minyak goreng
- - 150 gr ayam
Cara membuat:
- Rebus ayam hingga matang lalu suwir, sisihkan.
- Haluskan cabai, bawang, dan minyak.
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga matang lalu masukkan daun salam dan daun jeruk, tumis sebentar.
- Tambahkan ayam dan masak hingga bumbu meresap, angkat, sisihkan.
Cara membuat cilok:
- Dalam wadah campur semua bahan kecuali air, lalu aduk hingga rata.
- Tambahkan sedikit demi sedikit air hangat sambil diaduk hingga bisa dibentuk.
- Ambil sedikit adonan lalu pipihkan, beri isian ayam, cubit-cubit dan bulat-bulatkan seperti bola, lakukan hingga semua adonan habis.
- Masukkan cilok ke dalam air mendidih, tunggu hingga mengapung lalu angkat, supaya lebih kesat dan tidak lengket, kukus sebentar, angkat, dan cilok siap disajikan.
Belum ada Komentar untuk "Cilok ayam pedas empuk"
Posting Komentar