Seblak cilok
Rabu, April 03, 2024
Tulis Komentar
Bahan cilok:
- - 15 sdm tapioka
- - 3 sdm terigu
- - 100 ml air
- - 3 siung bawang putih halus
- - Lada, garam, dan kaldu bubuk
- - Daun bawang secukupnya iris tipis
Cara membuat:
- Di atas wajan campurkan terigu, bawang putih halus, air, lada, garam, dan kaldu bubuk, masak sampai mengental seperti lem.
- Di wadah terpisah, siapkan tapioka, masukkan adonan terigu ke dalam tapioka, uleni pakai spatula silikon.
- Bikin adonan sampai bisa dipulung, kalau masih lengket tambahkan terigunya, bentuk bulat, rebus ke dalam panci.
- Masak sampai mengapung, angkat dan tiriskan.
Bahan seblak:
- - Isian sesuai selera
- - Daun jeruk
- - Minyak untuk menumis
- - Air sisa rebusan ceker
- - Gula, lada, garam, dan kaldu bubuk
- - Ceker, bakso
Bumbu halus seblak:
- - 2 siung bawang putih
- - 2 butir bawang merah
- - 10 cabai rawit
- - 5 cabai keriting
- - 2 kemiri
- - 2 cm kencur
Cara membuat:
- Rebus ceker ayam, pertama rebus sampai mendidih airnya, buang, ganti lagi, rebus lagi sampai ceker empuk, angkat tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daun jeruk, tumis sampai layu, masukkan telur, kocok lepas orak-arik, masukkan bakso sosis.
- Tambahkan air masukkan ceker, cilok, telur puyuh, dan bumbu.
- Tunggu sampai mendidih masukkan sawi dan daun bawang.
- Tes rasa bila sudah sesuai angkat dan hidangkan selagi hangat.
Belum ada Komentar untuk "Seblak cilok"
Posting Komentar