Bihun Goreng Isi Special

Bahan-bahan
  • Bihun, siram air panas dan tiriskan - 200 gram
  • Bawang merah, iris tipis - 3 siung
  • Sawi hijau, potong besar - 30 gram
  • Wortel, potong bintang - 1 buah
  • Bakso, potong tipis - 5 butir
  • Kaldu bubuk - 1 sdt
  • Kecap manis - 3 sdm
  • Minyak sayur untuk menumis - 3 sdm
  • Garam - 1 sdt
  • Daun seledri, iris tipis - 1 tangkai
  • Cabe besar, iris serong tipis - 1 buah
  • Bawang goreng untuk taburan - secukupnya

Bumbu halus:
  • Bawang putih - 3 siung
  • Cabe merah - 2 buah
  • Merica - 1/4 sdt

Cara Membuat:
  1. Tumis bawang merah iris hingga wangi dan berwarna keemasan. Masukkan bumbu halus kemudian aduk sampai rata dan wangi.
  2. Masukkan wortel dan bakso, aduk sampai wortel agak empuk.
  3. Masukkan sawi hijau, aduk lagi hingga merata.
  4. Tambahkan bihun, aduk rata.
  5. Masukkan kecap manis, kaldu bubuk, dan garam.
  6. Aduk sampai benar-benar merata dan warnanya kecoklatan.
  7. Angkat dan sajikan. Taburkan irisan cabe besar, daun seledri, dan bawang goreng di atasnya.

Tips

  • Boleh tambah udang ayam, daging, cumi menurut selera anda.

Selamat Mencoba

Sumber:https://resepkoki.id/resep-bihun-goreng-isi-special/

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Bihun Goreng Isi Special"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel