Cara Membuat Saus Keju Homemade
Senin, Agustus 19, 2019
Tulis Komentar
Namun jangan khawatir, kita bisa membuatnya sendiri di
rumah. Selain bisa buat banyak, anda bisa menentukan rasa saus keju sesuai
selera. Ada yang suka rasa kejunya lebih kuat, ada yang suka teksturnya lebih
creamy. Tak perlu berlama-lama lagi, langsung scroll ke bawah, yuk!
1. Pilih keju yang tepat.
Bikin saus keju itu ternyata butuh seni. Banyak resep-resep
yang tidak hanya pakai satu jenis keju. Sebab, kenikmatan saus keju itu datang
dari perpaduan jenis keju yang berbeda karakteristiknya. Misalnya untuk
mendapatkan saus beraroma kuat dengan rasa yang tidak terlalu tajam,
gabungkanlah keju lunak dengan keju keras. Tapi anda perlu berhati-hati dengan
tekstur encer yang bisa dihasilkannya sebab keju lunak punya kadar air lebih
tinggi. Keju yang populer untuk saus keju adalah jenis keju keras seperti red
cheddar, gouda, edam, monterey jack, dan lain-lain. Sedangkan contoh keju lunak
adalah keju cheddar yang masih putih atau cream cheese.
2. Persiapkan bahan-bahan.
Dulu saya mengira kalau saus keju bisa dibuat seperti saus
coklat, yaitu hanya cukup dengan melelehkan coklat. Namun setelah mencari tahu,
ternyata banyak bahan-bahan di balik saus fenomenal itu. Sebutlah tepung, susu,
mentega, garam, merica bubuk, dan tak lupa keju.
Penambahan tepung digunakan untuk mengentalkan saus keju.
Terigu serbaguna bisa digunakan untuk mendapatkan tekstur saus yang agak kasar.
Sedangkan untuk tekstur lembut dan halus, gunakanlah tepung maizena.
Tentunya kita tak bisa pakai banyak keju demi semangkuk saus
keju, ya, karena harganya akan jauh lebih mahal dari saus keju kemasan. Oleh
karena itu, gunakanlah susu untuk menguatkan rasa keju. Pakailah susu UHT full cream atau susu kental manis kalau ingin
menambahkan sedikit rasa manis.
Mentega dipakai untuk memperdalam rasa gurih yang khas saus
keju. Sebaiknya pilih mentega tawar (unsalted butter) agar kadar asinnya bisa
disesuaikan dengan penambahan garam nantinya.
3. Proses pembuatan.
Jika semua sudah terkumpul, saatnya menakar bahan-bahan
tersebut. Takarannya disesuaikan dengan seberapa banyak yang ingin dibuat.
Pakai rasio 1:1 untuk mentega dan tepung, sedangkan keju, susu, garam, dan
merica disesuaikan dengan selera. Langkah-langkah pembuatannya sebagai berikut.
- Siapkan panci dan lelehkan mentega dengan api sedang. Masukkan tepung dan aduk perlahan hingga meletup-letup kecil dan berbentuk gumpalan halus.
- Tuang susu secara bertahap sambil kecilkan api. Di sini anda bisa tentukan apakah ingin buat saus keju kental atau agak encer. Tuang susu dan aduk perlahan hingga tercampur dengan gumpalan mentega dan tepung. Jika susu mulai mengental, tambahkan sedikit lagi lalu aduk lagi. Begitu seterusnya hingga mencapai konsistensi saus yang diharapkan.
- Selanjutnya, masukkan keju yang sudah diparut. Masukkan secara bertahap dimulai dari keju keras lalu keju lunak (jika pakai). Aduk perlahan dan tes rasanya. Oh ya, pada tahap ini anda juga bisa menentukan warna sausnya, lho. Semakin banyak keju keras, warna saus akan semakin jingga.
- Terakhir, tambahkan garam dan merica sesuai selera. Ingin saus keju yang agak pedas dan beraroma? Tambahkan saja bubuk cabe atau aneka herbs seperti parsley.
Matikan api dan sajikan saus selagi hangat! Tuang langsung
atau siapkan dalam wadah kecil bersama kudapan favorit seperti nachos, kentang
goreng, brokoli, dan lainnya. Simpan di kulkas supaya awet 1 minggu.
Sumber:https://resepkoki.id/cara-membuat-saus-keju-homemade/
Belum ada Komentar untuk "Cara Membuat Saus Keju Homemade"
Posting Komentar