Misoa Goreng
Minggu, Agustus 04, 2019
Tulis Komentar
Bahan-bahan
Selamat Mencoba
Sumber:https://resepkoki.id/resep-misoa-goreng/
- Misoa - 300 gram
- Daging ayam cincang / giling - 200 gram
- Air - 1 liter
- Bawang bombay, cincang halus - 1/2 buah
- Bawang putih, haluskan - 3 siung
- Wortel, parut halus - 100 gram
- Daun bawang, cincang halus - 1 batang
- Garam - 2 sdt
- Gula pasir - 1 sdt
- Pala bubuk - 1/2 sdt
- Minyak untuk menumis - 2 sdm
- Minyak untuk menggoreng - secukupnya
Bahan Pelapis:
- Telur - 3 butir
- Garam - 1/8 sdt
Cara Membuat:
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih halus hingga harum dan layu.
- Masukkan ayam giling, aduk rata dan masak hingga berubah warna.
- Masukkan wortel serut, aduk rata.
- Tuang air lalu masak hingga mendidih.
- Tambahkan gula, garam, dan pala bubuk. Koreksi rasanya.
- Masukkan misoa dan daun bawang, masak hingga airnya menyusut. Angkat.
- Tuang adonan di loyang ukuran 20 x 20 cm yang sudah dioles tipis dengan minyak atau margarin.
- Kukus adonan dalam loyang selama 15 menit. Angkat dan biarkan hingga adonan dingin dan mengeras.
- Keluarkan dari loyang dan potong-potong sesuai selera.
- Panaskan banyak minyak goreng.
- Campur jadi satu bahan pelapis. Kocok lepas hingga rata.
- Celupkan setiap potongan misoa ke dalam kocokan telur.
- Goreng ke dalam minyak panas, hingga berwarna kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Siap disajikan.
Tips
- Setelah misoa dikukus biarkan adonan hingga dingin, baru dipotong-potong agar tidak hancur dan potongannya rapi.
- Supaya misoa matang dengan cantik berwarna kuning keemasan, gunakan wajan yang berukuran lebar seperti Maspion Wajan Clarita yang berdiameter 35 cm. Wajan ini mampu menampung banyak minyak dan misoa bisa matang merata tanpa saling menempel atau hancur.
Sumber:https://resepkoki.id/resep-misoa-goreng/
Belum ada Komentar untuk "Misoa Goreng"
Posting Komentar