Es cincau hitam
Minggu, Februari 28, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 500 gram cincau hitam, siram air panas, potong kotak sesuai selera
- - Es serut atau es batu secukupnya
Bahan kuah santan:
- - 600 ml santan dari 1 butir kelapa
- - 1/4 sdt garam
- - 1/4 sdt vanili
- - 3 lembar daun pandan, buat simpul
Sirup gula merah:
- - 200 gram gula merah
- - 100 ml air
Cara membuat:
- Tata beberapa sendok cincau hitam dalam mangkuk atau gelas.
- Untuk kuah santan, rebus semua bahan jadi satu. Aduk-aduk santan agar tidak pecah hingga mendidih. Angkat, biarkan dingin.
- Untuk sirup gula merah, rebus gula merah dan air hingga gula merah larut. Aduk dan tunggu mendidih. Angkat, dinginkan.
- Tuangkan kuah santan dan gula merah pada gelas saji.
- Tambahkan es serut atau es batu, sajikan.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/8-resep-kreasi-minuman-dari-santan-segar-nikmat-dan-mudah-dibuat-2005141.html
Belum ada Komentar untuk "Es cincau hitam"
Posting Komentar