Kari Telur Roti
Selasa, Maret 07, 2023
Tulis Komentar
Bahan
6 porsi
- 500 ml kaldu udang
- 50 g udang kecil kupas
- 2 lembar daun jeruk
- 1 tangkai daun kemangi
- 200 ml santan kental
- 100 g jagung pipil
- 6 butir telur ayam rebus
- 100 g roti baquet potong dadu
Bumbu:
- ½ sdm bumbu kari siap pakai
- 2 sdt kecap ikan
- 1 sdt saus tiram
- 1 sdt gula pasir
Taburan:
- daun seledri, iris
- daun bawang, iris
Cara Membuat
30 menit
- Tuang dalam panci kaldu udang, udang, daun jeruk, daun kemangi dan bumbu kari. Didihkan.
- Ambil daun jeruk dan daun kemangi yang telah layu. Kecilkan api. Masukkan sisa bumbu aduk rata.
- Masukkan santan dan jagung pipil. Timba dengan sendok sayur agar santan tidak pecah.
- Masukkan roti. Matikan api. Tuang dalam mangkuk saji. Sajikan hangat dengan taburan.
Belum ada Komentar untuk "Kari Telur Roti"
Posting Komentar