Sate ayam

Instagram/@eunice_euston

Bahan:

  • - 500 gr dada ayam, bersihkan lalu potong tipis memanjang
  • - Tusuk sate secukupnya
  • - Bawang goreng
  • - Jeruk lemon

Bahan bumbu marinasi:

  • - 5 siung bawang merah
  • - 2 siung bawang putih
  • - 1 sdt ketumbar sangrai
  • - 2 sdm saus tiram
  • - 1 sdm kecap manis
  • - 1 sdm air jeruk lemon
  • - 1/4 keping gula merah

Bahan bumbu oles:

  • - 1 sdm saus tiram
  • - 4 sdm Kecap manis
  • - 1 sdm margarin

Cara membuat:

  1.  Haluskan semua bumbu marinasi, kemudian marinasi daging ayam selama 1 semalam, simpan di dalam kulkas.
  2.  Tusuk daging ayam dengan tusukan sate.
  3.  Campur semua bahan bumbu oles.
  4.  Bakar sate di atas alat pemanggang atau teflon. Sesekali olesi dengan bumbu dan dibolak-balik. Panggang hingga matang.
  5.  Angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.

Belum ada Komentar untuk "Sate ayam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel