Tempe mendoan
Selasa, Maret 28, 2023
Tulis Komentar
Bahan:
- - 8 tempe potong lebar tipis
- - 100 gr tepung terigu
- - 25 gr tepung beras
- - 300 ml air
- - daun bawang seledri
- - 3 daun jeruk iris tipis (buang batangnya)
Bahan bumbu halus:
- - 3 siung bawang putih
- - 2 siung bawang merah
- - bubuk kunyit, bubuk merica
- - garam
- - kaldu bubuk
- - bubuk ketumbar
- - gula putih (sesuai selera)
Cara membuat:
- Haluskan bumbu.
- Masukkan ke dalam tepung, kemudian masukkan daun bawang seledri dan irisan daun jeruk.
- Tambahkan air sedikit demi sedikit, panaskan minyak goreng.
- Masukkan tempe ke dalam adonan, lalu goreng sesuai selera.
- Saat tempe berwarna kuning atau kecoklatan, angkat dan tiriskan.
- Sajikan.
Belum ada Komentar untuk "Tempe mendoan"
Posting Komentar