Tempe mendoan khas Banyumas
Selasa, Juli 23, 2024
Tulis Komentar
Bahan:
- - 1 papan tempe ukuran sedang
- - 1 1/2 gelas terigu
- - 2 batang daun bawang
- - 3 siung bawang putih
- - 1 sdt ketumbar bubuk
- - Garam
- - Sejumput kaldu bubuk
- - Air es atau air dingin dari kulkas
- - Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
- Siapkan bahan-bahan.
- Haluskan bawang putih, ketumbar dan garam. Masukkan ke dalam wadah yang berisi tepung, masukkan irisan daun bawang, masukkan kaldu bubuk kemudian air dingin. Tes rasa.
- Panaskan minyak. Minyaknya cenderung banyak. Pakai api cenderung besar. Masukkan tempe yang sudah dibalur adonan tepung. Jangan terlalu lama. Balik sekali saja. Angkat sajikan.
- Bisa disajikan dengan sambal kecap.
Belum ada Komentar untuk "Tempe mendoan khas Banyumas"
Posting Komentar