7 Aneka Jenis Udang di Dapur
Senin, Juli 29, 2019
Tulis Komentar
Udang merupakan salah satu jenis seafood yang paling banyak
dicari untuk masakan. Saking banyaknya, udang menjadi salah satu makanan yang
banyak dibudidayakan. Udang ini punya
banyak nutrisi yang sangat baik bagi tubuh. Misalnya protein, antioksidan,
vitamin, mineral, dan omega-3. Kalau mau masak, biasanya saya hanya tahu udang
jerbung atau lobster saja. Tapi ternyata udang itu banyak jenisnya. Biar
teman-teman ResepKoki gak bingung, di bawah ini akan dibahas aneka ragam udang
yang banyak digunakan untuk masakan di Indonesia. Simak baik-baik ya, supaya
kamu bisa memilih udang yang tepat tanpa takut terkecoh.
1. Udang jerbung.
Udang jerbung sering juga disebut dengan udang putih.
Kulitnya tipis dan licin dengan warna putih kekuningan dan berbintik-bintik
hijau. Udang jerbung tidak cocok untuk diolah dengan cara bakar-bakaran.
Soalnya, kulitnya terlalu tipis dan ukurannya yang kecil sehingga akan gampang
gosong. Udang jerbung ini punya beberapa jenis dengan ciri yang berbeda-beda.
- Udang bambu: kulitnya berwarna kuning dengan bercak merah.
- Udang peci: kulitnya berwarna putih namun lebih gelap dengan bintik hitam.
- Udang pisang: kulitnya berwarna kuning seperti pisang.
- Nah, biasanya udang jerbung ini disajikan sebagai bahan tambahan pada masakan seperti nasi goreng, masakan mie dan kwetiaw.
Ayo siapa yang suka makan lobster? Ternyata ini adalah
termasuk jenis udang barong atau udang karang. Lobster merupakan nama
dagangnya. Ukurannya cukup besar, bisa mencapai 2 kg untuk satu ekornya! Warna
kulitnya beraneka ragam, ada yang cokelat kemerahan, hitam, atau hijau dengan
bintik putih atau cokelat. Tekstur kulitnya juga keras. Cara masaknya bisa
hanya sekadar direbus kemudian diberi tambahan perasan air lemon dan daun
peterseli. Atau bisa juga dibuat menjadi lobster asam manis atau lobster saus
tiram. Yummy!
3. Udang sikat.
Nah kalau udang ini bentuknya mirip kayak lobster namun
ukurannya lebih kecil. Memiliki nama lain udang kipas, kulit udang ini juga
lebih lunak dibanding lobster. Nama dagangnya adalah baby slipper lobster.
Hidangan paling enak yang bisa disajikan dengan udang ini yaitu masak bumbu
pedas, seperti saus padang atau balado.
4. Udang flower.
Disebut udang flower karena coraknya mirip seperti bunga.
Warna kulitnya hijau kehitaman dengan garis-garis melintang berwarna cokelat.
Sedangkan untuk warna kakinya agak kemerahan. Kalau di pasaran, udang flower
sering juga disebut juga dengan flower shrimp. Udang jenis ini sering ditemui
di masakan Thailand atau disebut dengan Thai Flower Shrimp. Cara membuatnya
adalah dengan menumis udang, asparagus, jamur, bawang putih, saus tiram, dan
cabai. Lalu disajikan dengan nasi putih hangat.
5. Udang Windu.
Udang windu dikenal juga dengan nama udang pancet. Nama
dagangnya yang lebih familiar adalah tiger shrimp. Tekstur kulitnya tebal dan
keras. Warnanya bervarian, ada yang hijau kebiruan dengan garis melintang
gelap, ada juga yang berwarna kemerah-merahan dengan garis melintang cokelat.
Biasanya udang windu paling enak untuk dijadikan tempura udang dan bisa kamu
temui di resto-resto Jepang.
6. Udang cokong.
Udang ini dikenal juga dengan sebutan udang galah atau
tokal. Bentuknya mirip seperti udang windu, hanya saja udang cokong punya
bentuk kepala yang lebih bulat. Udang cokong adalah salah satu jenis udang yang
hidup di perairan tawar atau sungai. Warna kulitnya bermacam-macam, ada yang
hijau kecokelatan, hijau kebiruan, atau kuning kecokelatan. Kulitnya juga punya
bercak seperti udang windu. Nama pasaran udang cokong adalah fresh water
shrimp. Kalau di resto-resto, biasanya udang jenis ini sering dijadikan seperti
sate dan dibakar.
7. Udang dogol.
Pernah dengar pink shrimp? Nah ternyata pink shrimp adalah
jenis udang bernama dogol yang berwarna merah muda agak kuning. Ada pula jenis
udang dogol yang berwarna kuning kehijauan. Biasanya disebut dengan yellow
white shrimp. Ukuran udangnya tidak terlalu besar. Kalau mau nikmat, udang
dogol bisa kamu bisa goreng dengan tepung hingga jadi udang crunchy yang
maknyus.
Sumber:https://resepkoki.id/7-aneka-jenis-udang-di-dapur/
Belum ada Komentar untuk "7 Aneka Jenis Udang di Dapur"
Posting Komentar