Batagor Kuah
Selasa, Juli 23, 2019
Tulis Komentar
Bahan-bahan
Selamat Mencoba
Sumber:https://resepkoki.id/resep-batagor-daging-kuah-kaldu/
- Ikan tenggiri fillet, haluskan - 250 gram
- Udang kupas, cincang - 100 gram
- Tepung sagu - 150 gram
- Kulit pangsit - 10 lembar
- Tahu putih / kuning - 6 buah
- Daun bawang iris halus - 2 batang
- Merica - 1/2 sdt
- Gula pasir - 1 sdt
- Garam - 1 sdt
- Air hangat - 100 ml
Bumbu Halus:
- Bawang putih - 3 siung
- Bawang merah - 3 butir
Kuah:
- Tulang ayam - 200 gram
- Bawang putih, cincang kasar - 3 siung
- Jahe, memarkan - 2 cm
- Daun seledri, ikat - 2 batang
- Daun bawang, ikat - 2 batang
- Merica - 1/2 sdt
- Gula - 1 sdt
- Garam - 1 sdt
- Air - 1 liter
Taburan:
- Daun bawang, iris tipis - 1 batang
- Seledri, iris tipis - 1 batang
- Bawang merah goreng - 5 sdm
Cara Membuat Batagor
- Ambil tahu lalu belah masing-masing jadi bentuk segitiga. Keruk daging tahu segitiga di bagian tengah/dasarnya. Sisihkan.
- Dalam wadah, campur daging ikan, udang, tepung sagu, daun bawang, merica, gula, dan garam. Aduk rata.
- Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga adonan mengental.
- Siapkan tahu segitiga dan kulit pangsit. Isi tahu dengan 1 sdm adonan daging lalu ratakan. Taruh 1 sdm adonan daging di tengah kulit pangsit lalu rekatkan di tengahnya hingga berbentuk seperti bunga. Lakukan hingga semua adonan habis.
- Panaskan banyak minyak dalam wajan. Goreng tahu dan pangsit hingga kuning kecoklatan dan matang. Angkat dan tiriskan.
Cara Membuat Kuah
- Dalam panci, campur semua bahan lalu rebus hingga benar-benar mendidih. Angkat lalu saring kuahnya.
- Siap digunakan.
Penyajian
- Dalam mangkok, taruh batagor.
- Beri bahan taburan.
- Siram dengan kuah.
- Siap disajikan.
Tips
- Daging ayam juga bisa ditambahkan untuk campuran adonan batagornya.
Baca Juga:
Sumber:https://resepkoki.id/resep-batagor-daging-kuah-kaldu/
Belum ada Komentar untuk "Batagor Kuah"
Posting Komentar