Sayur Buntil Kuah Kalasan


Bahan
  • 50gr teri medan (rendam dengan air agar tidak terlalu asin)
  • ½ butir kelapa muda parut
  • 1 bungkus Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas
  • 1 ikat daun singkong (rebus ½ matang)
  • 200ml air
  • 150ml santan
  • 1 bungkus KOBE Bumbu Kalasan (80gr)
  • 3 lembar daun salam
  • 1 ruas jari lengkuas

Cara membuat
  1. Kukus Teri dan kelapa muda. Campur dengan ½ bungkus Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas. Aduk rata.
  2. Tata daun singkong yang sudah ½ matang dengan rapat. Ambil 2 sendok makan campuran teri medan dan kelapa muda yang telah dikukus. Bungkus dan kepalkan menjadi bentuk bulat.
  3. Rebus air dan santan. Tambahkan ½ bungkus KOBE Bumbu Kalasan. Masukkan buntil, daun salam dan lengkuas. Rebus dengan api kecil hingga kuah santan tinggal sedikit.
  4. Sayur Buntil Kuah Kalasan siap disajikan.


Selamat Mencoba

Sumber:http://www.dapurkobe.co.id/sayur-buntil-kuah-kalasan

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Sayur Buntil Kuah Kalasan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel