4 Jenis Bahan Isi Smoothie Bowl yang Sehat, Cantik dan Enak


Penyajian smoothie bowl cukup beragam, mulai dari bahan utama smoothies-nya hingga aneka toppingnya. Bagi anda yang ingin mencoba makanan ini namun masih bingung jenis smoothie bowl apa yang sesuai dengan selera anda, berikut 4 bahan isian smoothie bowl yang bisa anda kreasikan.

1. Smoothies

Banyak orang yang mengira jus dan smoothies adalah dua jenis minuman yang sama, namun sebenarnya keduanya punya tekstur yang beda. Smoothies bertekstur yang lebih kental dibandingkan jus. Smoothies adalah minuman yang kaya serat karena berbahan baku buah-buahan, sayuran, oat, dan susu cair yang diblender jadi satu. Tidak hanya susu, yoghurt dan pemanis seperti susu kental manis atau simple syrup juga biasa ditambahkan dalam smoothies.

2. Buah-buahan

Setelah pilihan smoothies sudah anda tentukan, sekarang saatnya memilih buah-buahan yang sering ditambahkan sebagai topping. Jenis buah bisa anda sesuaikan selera seperti irisan pisang, mangga, stroberi, kiwi, dan buah naga. Selain buah segar, anda juga bisa menambahkan buah frozen seperti blackberry dan blueberry. 

3. Kacang-kacangan

Banyak orang takut makan kacang-kacangan karena mengandung kalori yang cukup tinggi, padahal jika dikonsumsi dalam jumlah yang tepat, kacang berfungsi untuk menjaga kesehatan jantung. Selain berkhasiat, kacang-kacangan juga memiliki rasa gurih dan renyah sehingga cocok untuk dijadikan topping smoothie bowl. Anda bisa pilih kacang mede, walnut, almond, pistachio, dan hazelnut utuh ataupun cincang yang telah dipanggang sebelumnya.

4. Biji-bijian


Sama halnya dengan kacang, biji-bijian juga dapat dijadikan topping untuk smoothie bowl anda. Ada berbagai macam pilihan biji-bijian yang bisa dijadikan pelengkap, seperti biji chia, flaxseeds, biji labu kuning, biji bunga matahari dan masih banyak lagi. Selain

Sumber:https://resepkoki.id/4-bahan-isi-smoothie-bowl-yang-sehat-cantik-dan-enak/

Belum ada Komentar untuk "4 Jenis Bahan Isi Smoothie Bowl yang Sehat, Cantik dan Enak"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel