Omelet Telur

Bahan-bahan
  • Telur ayam - 2 butir
  • Bawang bombai, cincang kasar - 2 sdm
  • Paprika, potong kotak-kotak - 2 sdm
  • Tomat, potong kotak-kotak - 2 sdm
  • Jamur champignon, iris tipis - 2 buah
  • Sosis, iris tipis - 2 buah
  • Keju mozzarella atau cheddar cepat leleh, potong kotak-kotak - 1 sdm
  • Keju cheddar, parut - 1 sdm
  • Susu cair - 3 sdm
  • Garam - 1/2 sdt
  • Merica - 1/4 sdt
  • Margarin, untuk menumis - 2 sdm

Cara Membuat:
  1. Dalam wadah, kocok telur bersama keju parut, susu cair,  garam, dan merica hingga rata. Sisihkan.
  2. Panaskan margarin. Tumis bawang bombai, paprika, jamur, dan sosis. Masak hingga bombai harum dan jamur matang. Ratakan bahan ke seluruh wajan. Kecilkan api.
  3. Tuang kocokan telur dan masak hingga setengah matang.
  4. Masukkan tomat dan keju kotak-kotak. Lipat omelette jadi bentuk setengah lingkaran. Tutup wajan sebentar dan masak sampai keju meleleh. Angkat.
  5. Siap disajikan.

Tips
  • Omelette bisa dikreasikan dengan isian sesuai selera, seperti  daging asap, ayam suwir, dan sayur bayam.
  • Pakai wajan anti lengket Oxone OX-30F Frypan. Tidak hanya berlapis marble yang aman untuk kesehatan, ukuran frying pan ini pun sangat besar, yakni 30 cm. Sehingga, anda bisa membuat omelet yang bulat sempurna serta matang merata.
  • Pastikan bagian bawah atau luar omelette sudah agak kering sehingga tidak hancur saat dilipat.


Selamat Mencoba

Sumber:https://resepkoki.id/resep-omelet-telur/

Belum ada Komentar untuk " Omelet Telur"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel