Tuna Mie

Bahan:
  • 200 gram ikan tuna, potong
  • 1 sdm air lemon
  • Garam dan merica bubuk secukupnya
  • 2 bungkus mi instan, rebus
  • 2 bungkus bumbu mi instan
  • 50 gram keju mozzarella
  • 1 sdt peterseli cincang
  • 1 buah tomat, iris

 Cara Membuat:
1.    Lumuri ikan tuna dengan air lemon, garam, dan merica bubuk, diamkan 15 menit. Panaskan sedikit minyak di wajan, masukkan ikan tuna dan masak hingga matang, angkat dan tiriskan.
2.    Campur mi dengan bumbu instan, aduk rata. Ambil beberapa gulung mi kemudian letakkan di piring saji.

3.    Tambahkan keju mozzarella ke bagian atas mi kemudian bakar dengan pemantik hingga keju meleleh. Susun di atasnya ikan tuna, peterseli cincang, dan tomat. Siap disajikan.

Selamat Mencoba

Sumber:https://www.tabloidbintang.com/resep/makanan/read/1741/resep-olahan-mie-tuna-mie

Belum ada Komentar untuk "Tuna Mie"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel