Soto ayam santan Ponorogo

Bahan:

  • - Daun seledri dan daun prei
  • - Tomat
  • - 1/2 kg daging ayam
  • - Bihun
  • - Kubis
  • - Cambah
  • - Jeruk nipis

Bumbu halus:

  • - 5 cm kunyit
  • - 6 siung bawang putih
  • - 4 siung bawang merah
  • - 4 butir miri
  • - 5 cm jahe

Bumbu utuh:

  • - 3 tangkai sereh
  • - Asem jawa
  • - 2 lembar daun salam
  • - 6 lembar daun jeruk
  • - Lengkuas (secukupnya) memarkan

Cara Membuat:

  1.  Rebus daging ayam hingga matang, angkat daging. Simpan kuah kaldunya
  2.  Goreng daging ayam tersebut lalu disuwir.
  3.  Tumis semua bumbu halus sebelum dimasukkan ke dalam kuah kaldu.
  4.  Panaskan kembali kuah kaldu tadi dan masukkan bumbu halus yang sudah ditumis dan bumbu utuhnya. Tambahkan merica, garam, dan bumbu penyedap sesuai selera.
  5.  Masukkan irisan daun bawang ke dalam kuah. Kalau sudah matang matikan api.
  6.  Siapkan cambah, bihun, kubis sebagai pelengkap soto siram dengan kuah.

   Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-soto-ayam-santan-paling-gurih-praktis-dan-istimewa-1910019.html

Belum ada Komentar untuk "Soto ayam santan Ponorogo"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel