Nasi bakar cumi hitam

Bahan:

  • - 2 cup beras
  • - Air/ santan seukuran dengan masak nasi biasa
  • - 3 sendok minyak
  • - Teri segenggam
  • - Pete sesuai selera
  • - 5 bawang merah iris tipis
  • - 4 bawang putih iris tipis
  • - Daun salam, daun kemangi secukupnya
  • - 1 batang serai
  • - Daun pandan.
  • - Seruas lengkuas.
  • - Cabai sesuai selera
  • - Lada bubuk, garam, gula sesuai selera.

Cumi hitam:

  • - Cumi 300 gram, cuci bersih, sisihkan
  • - Bawang putih 5 siung
  • - Bawang merah 5 siung
  • - Lengkuas 1 ruas jari, digeprek
  • - Daun jeruk
  • - Gula, garam, kaldu bubuk sesuai selera

Cara membuat:

  1.  Panaskan minyak dalam bowl rice cooker. Tumis bawang merah dan bawang putih.
  2.  Setelah harum, tambahkan teri. Tumis sampai teri 1/2 matang. lalu tambahkan pete jika suka.
  3.  Masukkan daun salam, daun kemangi, pandan, cabai, serai, dan lengkuas.
  4.  Masukkan beras yang telah dicuci. Tambahkan air dan aduk rata. Klik tombol cook pada rice cooker. Tunggu matang.
  5.  Aduk rata nasi liwet, buang daun & rempahnya.
  6.  Masak cumi hitam: tumis bawang putih dan merah dengan sedikit minyak. Tunggu sampai harum.
  7.  Masukkan lengkuas, daun jeruk dan cumi. Masak sebentar sekitar 10 menit. Tambahkan gula, garam sesuai selera, tes rasa.
  8.  Siapkan daun pisang, bersihkan. Taruh 2 centong nasi ke atasnya. Beri cumi hitam di tengahnya.
  9.  Beri pete sesuai selera. Gulung nasi perlahan, tutup daun pisang dan sematkan lidi di sampingnya. Lakukan sampai habis.
  10.  Siapkan wajan teflon, bakar nasi dengan api sedang, bolak-balik kedua sisinya, agar matang merata.
  11.  Setelah keluar aroma harum dan daun pisang mengering, matikan api.
  12. Sajikan nasi bakar dengan pelengkapnya.

 Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/11-resep-nasi-bakar-spesial-enak-sederhana-dan-mudah-dibuat-200421o.html

Belum ada Komentar untuk "Nasi bakar cumi hitam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel