Nuget pisang
Kamis, Juni 03, 2021
Tulis Komentar

Bahan:
- - 300 gram pisang kepok merah
- - 30 gram tepung terigu
- - 30 gram kelapa kering
- - 50 gram gula pasir
- - 1/2 sdt ekstrak vanilla
- - 1 butir telur
- - 1 sachet kental manis
- - 1/2 sdt garam
Bahan balutan:
- - 50 gram tepung terigu
- - 75 ml air
- - 100 gram tepung panir
Bahan saus:
- - 100 ml susu uht
- - 1 sdm bubuk whippycream
- - 100 gram dcc iris tipis
- - 1 sdt butter
Cara membuat saus:
- Campur susu dan bubuk whippy, rebus hangat.
- Setelah rebusan muncul gelembung di pinggir, masukkan cokelat. Aduk hingga rata.Matikan api.
- Masukkan butter, aduk rata, lalu tuang ke plastik segitiga.
- Cara Membuat pisang:
- Haluskan pisang, tambahkan bahan lain, aduk rata.
- Tuang di loyang yang sudah dioles minyak, kukus api sedang kecil 30 menit.
- Angkat dari kukusan, dinginkan potong-potong.
- Celupkan ke bahan balutan (terigu dan air aduk rata) lalu gulingkan di tepung panir, simpan kulkas minimal 30 menit.
- Goreng sampai matang, sisihkan, lalu siram glazing beri topping suka-suka.
Selamat Mencoba
Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/12-resep-camilan-dari-tepung-roti-enak-praktis-dan-sederhana-200804m.html#
Belum ada Komentar untuk "Nuget pisang"
Posting Komentar