Tongkol suwir

Instagram/@sandraputrik

Bahan:

  • 3 buah tongkol
  • 5 buah bawang merah
  • 5 buah bawang putih
  • 8 buah cabai rawit
  • 3 buah cabai merah besar
  • seruas jahe
  • daun jeruk
  • 2 sdm kecap manis
  • gula, garam, merica secukupnya

Cara membuat:

  1.  Goreng tongkol dengan api sedang (agar nggak meledak, bisa ditambah terigu 1/2 sdt ke minyaknya)
  2. Tiriskan lalu suwir-suwir dan buang durinya.
  3.  Haluskan bumbu bisa 5 buah cabai rawit, 3 buah cabai merah, 3 bawang putih, 3 bawang merah .
  4.  Tumis irisan 2 buah bawang merah, 2 buah bawang putih, 3 buah cabai rawit, daun jeruk, dan jahe geprek.
  5. Tambahkan bumbu halus. Tumis sampai harum. Lalu masukkan tongkol. Aduk dan tambahkan segelas air.
  6.  Tambahkan gula, garam, merica, dan kecap. Tunggu agak susut dan tes rasa. Angkat dan sajikan

Belum ada Komentar untuk "Tongkol suwir"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel