Salmon Kuah Asam

Bahan

4 porsi

  • 2 cm jahe, memarkan
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai
  • 200 g daging salmon, tanpa kulit, potong 4
  • 800 ml kaldu ayam
  • 1 lembar asam gelugur
  • 1 buah wortel, iris
  • 1 buah lobak, iris

Bumbu Halus:

  • 1 sdm minyak sayur
  • 1 batang bawang daun, ambil bagian putihnya
  • 2 siung bawang putih
  • 1 cm kunyit

Pelengkap:

  • Nasi

Cara Membuat

60 menit

  1. Tumis bumbu halus, daun jeruk, jahe, dan serai hingga harum.
  2. Tuang kaldu dan asam gelugur. Didihkan. Saring kaldu.
  3. Masukkan kembali dalam panci. Rebus sayuran hingga matang. Masukkan potongan salmon. Masak hingga daging salmon matang. Angkat.
  4. Sajikan hangat dengan nasi.

Belum ada Komentar untuk "Salmon Kuah Asam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel