Kue pukis pandan
Rabu, Maret 13, 2024
Tulis Komentar
Bahan A:
- - 375 ml santan
- - 1/2 sdt garam
- - 100 gram susu kental manis
Bahan B:
- - 2 butir telur
- - 150 gram gula pasir
Bahan C:
- - 250 gram terigu segitiga
- - 3 gram ragi instan
Bahan D:
- - 100 gr margarine + 20 gr butter (lelehkan)
- - 1 sdt pasta pandan
Topping:
- - Cokelat stick
Cara membuat:
- Masak bahan A: santan, garam sampai mendidih, angkat, biarkan hangat, masukkan kental manis, aduk rata.
- Kocok Bahan B hingga mengembang, lalu masukkan bahan C dan Bahan A secara bergantian, sambil diaduk hingga rata. Tuangi Bahan D, aduk rata. Diamkan selama 1 jam.
- Panaskan cetakan kue pukis, sesudah panas, kecilkan api, oles cetakan dengan mentega.
- Tuang adonan 3/4 penuh, tutup, masak dengan api sedang hingga setengah matang, beri topping sesuai selera, tutup, masak kembali hingga matang.
- Sesudah matang, angkat dari cetakan, oles mentega di sisi-sisinya. Simpan di wadah tertutup.
Belum ada Komentar untuk "Kue pukis pandan"
Posting Komentar