Peyek kacang mede
Rabu, April 09, 2025
Tulis Komentar
Bahan:
- Segenggam kacang mede. dipotong-potong
- 250 gr tepung beras
- 1 sdm tepung tapioka
- 5 lembar daun jeruk. dirajang halus
- 1 butir telur
- 350 ml air
Bumbu
- 4 bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 2 kemiri
- 3 cm kencur
- 3 cm kunyit
- 3/4 sdm garam
- Penyedap
Cara membuat:
- Haluskan bumbu bawang, ketumbar, kemiri, kunyit, dan kencur.
- Setelah bumbu halus campur dengan telur dan tambahkan air.
- Masukan tepung beras dan tepung tapioka sedikit demi sedikit sampai tercampur.
- Tambahkan kacang mede dan daun jeruk ke dalam adonan peyek.
- Panaskan minyak dengan api sedang, lalu tuang adonan di pinggiran wajan sambil disiram-siram minyak sampai kecokelatan lalu angkat.
Belum ada Komentar untuk "Peyek kacang mede"
Posting Komentar