Opor ayam kuah putih

Bahan:

  • - 1 kg ayam, potong-potong
  • - 250 santan kental
  • - 8 cm lengkuas, geprek
  • - 1 batang serai, geprek
  • - 4 daun salam
  • - 2 daun jeruk
  • - 1 ruas kayu manis
  • - 2 bks penyedap rasa
  • - 1 sdt garam kasar
  • - 1 sdm gula pasir
  • - 3-4 gelas air

Bumbu halus:

  • - 8 bawang merah
  • - 4 bawang putih
  • - 4 kemiri
  • - 5 cm jahe
  • - 1/2 buah pala

Cara Membuat:

  1. - Cuci bersih ayam, tiriskan sipakan bumbu halus dan kasar
  2. - Lalu giling semua bumbu halus, dan siapkan bumbu kasar, tumis keduanya sampe bener-benar matang, jika sudah matang masukan air 1 gelas aduk-aduk sampai rata.
  3. - Kemudian masukan ayamnya aduk-aduk sampai semmua ayam terlumuri dengan bumbu.
  4. - Jika semua ayam sudah terlumuri dengan bumbu masukan air 4 gelas air sampai ayam terendam.
  5. - Aduk-aduk lagi supaya semua bumbu tercampur rata, diamkan sampai ayam berubah pucat dan air agak menyusut kira-kira 8-10 menit, masukan penyedap, gula dan garam.
  6. - Lalu masukan santan, tambahkan air sedikit aduk-aduk sampai rata.
  7. - Sembari mendidih tetep diaduk supaya santan tidak pecah, jika sudah cukup matang test rasa sesuai selera.
  8. - Angkat taburi bawang goreng, siap dinikmati

   Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-opor-ayam-sederhana-enak-dan-gurih-191001u.html

Belum ada Komentar untuk "Opor ayam kuah putih"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel