Kari ayam

Bahan:

  • - 1 ekor ayam
  • - 5 lembar daun jeruk
  • - 2 buah jeruk nipis, peras airnya
  • - 1 batang daun bawang, iris serong
  • - 3 buah cabai merah, iris serong
  • - 2 batang serai, memarkan
  • - 750 ml santan encer dari 1/2 butir kelapa
  • - 500 ml santan kental dari 1 butir kelapa
  • - 2 sdm minyak untuk menumis
  • - 1 buah tofu udang, potong 8, goreng dahulu

Bumbu halus:

  • - 5 buah cabai merah
  • - 8 butir bawang merah
  • - 5 siung bawang putih
  • - 5 butir cengkih
  • - 4 cm kayu manis
  • - 5 cm kunyit, bakar dahulu
  • - 1 sdm ketumbar, sangrai dahulu
  • - 1 sdt jinten
  • - 3 biji kapulaga
  • - 1 sdt merica bubuk
  • - 1 sdm garam

Cara membuat:

  1.  Cuci bersih ayam, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan selama 15 menit, cuci bersih kembali dan tiriskan.
  2.  Dengan 2 sdm minyak, tumis bumbu halus hingga harum, setelah harum masukkan ayam, daun jeruk dan serai, masak hingga ayam berubah warna dan kaku.
  3.  Kemudian masukkan santan encer, biarkan hingga ayam lunak.
  4.  Apabila ayam sudah lunak masukkan santan kental, masak hingga kuah mengental sambil sesekali diaduk dengan api sedang.
  5.  Lalu masukkan cabai merah dan daun bawang, terakhir masukkan tofu goreng, aduk sebentar saja, angkat dan sajikan.

   Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-masakan-kari-enak-mudah-dibuat-dan-bikin-nagih-200409s.html

Belum ada Komentar untuk "Kari ayam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel