Bihun goreng sapi
Sabtu, Maret 06, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 3 bungkus bihun jagung
- - 1 ons sapi has dalam, iris tipis-tipis
- - jamur kuping, iris tipis- tipis
- - 1 buah bawang bombai
- - 3 siung bawang putih
- - 5 buah cabai keriting, iris tipis
- - lada, garam secukupnya
- - kecap manis sesuai selera
- - kecap jamur
- - kecap asin
- - saos tiram
Cara membuat:
- Rendam bihun dengan menggunakan air biasa, kemudian tiriskan.
- Kemudian panaskan minyak, goreng bawang putih, bawang bombai sampai agak menguning.
- Masukkan daging sapi, aduk sampai berubah warna dan tambahkan air.
- Setelah itu masukkan kecap manis, kecap jamur, lada, kecap asin, saos tiram dan garam.
- Setelah empuk dagingnya, masukkan jamur dan cabai merah. Terakhir masukkan bihun. Aduk terus sampai air habis. Bihun siap disantap.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/9-resep-bihun-goreng-spesial-enak-praktis-dan-mudah-dibuat-200601x.html
Belum ada Komentar untuk "Bihun goreng sapi"
Posting Komentar