Talam mangkuk jagung
Kamis, Maret 18, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 250 gr tepung beras
- - 250 gr santan kara
- - 500 gr air putih
- - 3 lbr daun pandan
- - 1 sdm garam
- - 5 sdm gula pasir
- - 2 bonggol jagung manis disisir
- - 50 gr kismis
Cara membuat:
- - Aduk rata semua bahan kecuali jagung manis dan kismis.
- - Setelah rata dan tidak ada yang menggerinjil, panaskan dalam api kecil hingga meletup-letup, langsung matikan api.
- - Masukkan ke dalam mangkuk tahan panas, lalu ditengah-tengah taburi kismis, masukkan lagi bahan sampai penuh dan di atasnya taburi kismis lagi.
- - Kukus sampai matang, angkat dan diamkan 10 menit. Lalu masukkan ke dalam kulkas 15 menit.
- - Setelah dingin, tuang talam mangkuk jagung tersebut ke atas platter lalu siram dengan coconut milk fresh.
- - Siap dihidangkan.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-kreasi-talam-jagung-ini-mudah-dibuat-dan-bikin-ngiler-200612m.html
Belum ada Komentar untuk "Talam mangkuk jagung"
Posting Komentar