Arancini ball
Senin, Mei 31, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 350 gr nasi dingin
- - 50 gr bawang bombay parut
- - 50 gr abon
- - 200 ml kaldu ayam/sapi
- - 100 gram keju mozarella potong dadu 1 cm
Pelapis:
- - 2 telur kocok lepas
- - Terigu
- - Tepung panir secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bawang bombay hingga harum, masukkan nasi, aduk-aduk sampai rata
- Masukkan kaldu, aduk-aduk sampai kaldu terserap dan nasi cukup lembek untuk dibentuk. Matikan api
- Masukkan abon ke nasi, aduk sampai rata. Tunggu sampai hangat
- Ambil 1 kepal nasi, ratakan di tangan, masukkan keju, bentuk bulat sampai nasi habis
- Baluri bola nasi dengan terigu. Celup di telur lalu gulingkan di tepung panir sampai rata
- Goreng dengan api cenderung kecil. Balik-balik sampai kecoklatan
- Siap disajikan langsung atau dengan saus.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-olahan-abon-enak-sederhana-dan-kekinian-2007288.html
Belum ada Komentar untuk "Arancini ball"
Posting Komentar