Asem Asem ikan patin
Kamis, Juni 10, 2021
Tulis Komentar

Bahan:
- - 1 ekor ikan patin
- - 2 batang daun bawang, potong 2 cm
- - 1 genggam daun kemangi
- - 10 buah cabe rawit utuh
- - 2 buah tomat, belah 4
- - 5 buah belimbing wuluh, potong-potong
- - 1 sdt kaldu bubuk
- - Secukupnya garam dan gula
- - Secukupnya air
Bahan bumbu halus:
- - 3 siung bawang putih
- - 5 butir bawang merah
- - 1 sdt kunyit bubuk
Bahan bumbu lain:
- - 4 cm lengkuas, geprek
- - 3 cm jahe, geprek
- - 2 batang serai, geprek
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus bersama bumbu lain sampai wangi. Tuang air, tunggu hingga mendidih.
- Masukan ikan, masak sampai ikan matang. Tambahkan kaldu bubuk, garam, serta gula. Masukkan cabe rawit, tomat dan juga belimbing wuluh. Masak sampai mendidih kembali.
- Terakhir masukan daun bawang dan kemangi. Angkat, Sajikan.
Selamat mencoba
Sumber: https://www.briliofood.net/resep/10-resep-olahan-ikan-patin-enak-lembut-dan-gurih-2008120.html
Belum ada Komentar untuk "Asem Asem ikan patin"
Posting Komentar