Mun tahu ayam jamur

Instagram/@tsaniwismono

Bahan:

  • - 300 gram tahu putih lembut, potong dadu
  • - 100 gram dada ayam, potong dadu
  • - 100 gram jamur merang, iris
  • - 3 siung bawang putih, cincang
  • - 1/4 buah bawang bombai, cincang
  • - 1 cm jahe, geprek
  • - 2 batang daun bawang, iris
  • - garam
  • - 1/4 sdt merica bubuk
  • - 2 sdm saus tiram
  • - 1 sdm kecap manis
  • - 200 ml air
  • - 1 sdm maizena, larutkan dalam 5 sdm air
  • - 1 sdt minyak wijen
  • - 2 sdm minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. - Panaskan minyak goreng. Tumis bawang putih, bawang bombai, dan jahe sampai harum.
  2. - Lalu masukkan daging ayam, tumis hingga berubah warna. Masukkan jamur merang, lanjutkan masak sampai ayam matang.
  3. - Masukkan tahu, bumbui dengan garam, merica, saus tiram, kecap manis, aduk perlahan agar tahu tidak hancur
  4. - Masukkan air, masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena, masak sampai meletup-letup.
  5. - Masukkan daun bawang dan minyak wijen, aduk rata, angkat dan sajikan hangat.

Belum ada Komentar untuk "Mun tahu ayam jamur"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel