Tempe mendoan isi keju jeletot

Instagram/@resepmamahebat_

Bahan:

  • - 12 potong tempe bulat, potong 1 cm
  • - 50 gr keju cheddar + 50 gr keju leleh diparut
  • - minyak goreng, secukupnya

Adonan mendoan:

  • - 500 gr tepung terigu
  • - 1 sdm tepung kanji
  • - 5 gr bubuk biji ketumbar
  • - 5 siung bawang putih, dihaluskan
  • - 100 gr daun bawang, potong halus
  • - 1 ikat daun kucai, potong halus
  • - air secukupnya
  • - 5 gr garam
  • - 2 gr merica
  • - penyedap rasa, secukupnya

Sambal bawang (haluskan):

  • - 3 butir bawang merah
  • - 2 siung bawang putih
  • - 5 buah cabai merah
  • - 3 buah cabai rawit merah
  • - garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Adonan mendoan: Campurkan semua bahan, kecuali air, garam, merica dan penyedap rasa
  2. Tambahkan air perlahan, aduk rata jadi adonan cair yang agak kental. Bumbu garam, merica dan penyedap rasa secukupnya
  3. Sambal bawang: Tumis hingga matang sambal, sisihkan
  4. Ambil 1 tempe, belah 2 lagi, oles satu bagian dgn sambal bawang dan satu sisi tabur keju cheeda, lalu tutup seperti sandwich
  5. Celupkan ke adonan mendoan. Lalu goreng hingga renyah dan matang. Angkat dan tiriskan
  6. Saat masih panas, beri parutan Keju Leleh di atasnya, sajikan.

Belum ada Komentar untuk "Tempe mendoan isi keju jeletot"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel