Sambal cumi daun melinjo
Senin, Agustus 01, 2022
Tulis Komentar
Bahan:
- - 300 gr baby cumi
- - 1 buah tomat, potong-potong
- - 1 genggam daun melinjo
- - Secukupnya garam dan kaldu jamur
Bumbu iris:
- - 10 siung bawang merah
- - 2 batang serai
- - 3 lembar daun jeruk
- - 7 buah cabai rawit merah
Bumbu halus:
- - 7 siung bawang merah
- - 3 siung bawang putih
- - 20 buah cabai merah keriting
- - 1 sdm gula merah
- - Sedikit terasi bakar
Cara membuat:
- Rendam baby cumi dalam air panas selama 3 menit, lalu cuci bersih dan potong sesuai selera.
- Goreng bumbu iris sampai kering, jangan sampai gosong. Sisihkan.
- Dengan minyak yang sama, goreng cumi sampai kering. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus bersama tomat hingga harum. Masukkan cumi. Aduk rata.
- Lalu tambahkan bahan-bahan yang sebelumnya sudah digoreng.
- Beri garam dan kaldu jamur. Cek rasa.
- Di menit terakhir, masukkan daun melinjo. Angkat. Sajikan.
Belum ada Komentar untuk "Sambal cumi daun melinjo"
Posting Komentar