Ayam Kodok
Sabtu, Desember 24, 2022
Tulis Komentar
Hasil: 8 porsi
Waktu masak: 90 menit
Bahan Ayam Kodok
- 1 ekor ayam
- 6 butir telur (direbus dan dikupas kulitnya)
- 500 gram daging cincang
- 14 lembar roti tawar (dipotong kecil)
- 300 ml susu cair
- 2 bungkus Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas
- 1/4 kentang rebus
- mentega secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Bahan Pelengkap
- kentang goreng secukupnya
- wortel rebus secukupnya
- buncis rebus secukupnya
- tomat secukupnya
Cara membuat Ayam kodok
- Bersihkan ayam, keluarkan tulang dari bagian dada ayam, biarkan tulang sayap dan pahanya saja.
- Rendam roti tawar di dalam susu hingga lunak, campurkan dengan daging cincang, Kobe bumbu Nasi Goreng Poll Pedas. Aduk hingga tercampur rata, sisihkan.
- Masukan adonan daging ke dalam ayam, letakan telur rebus ditengahnya, isi sampai berbentuk tubuh ayam utuh, jahit hingga rapat dengan benang.
- Setelah jahitan sudah rapi, tusuk-tusuk kulit ayam agar tidak pecah sewaktu dikukus.
- Kukus ayam selama 30 menit sampai matang. Lalu angkat.
- Oleskan campurkan bumbu Nasi Goreng Poll Pedas dengan minyak, lalu panggang ayam kodok ke dalam oven dengan panas sedang hingga berwarna kecoklatan.
- Siap disajikan dengan kentang goreng, wortel, buncis rebus dan tomat.
Belum ada Komentar untuk "Ayam Kodok"
Posting Komentar