Kolak pisang labu kuning
Sabtu, April 01, 2023
Tulis Komentar

Bahan:
- - 8 Buah pisang raja matang, kupas, potong serong
- - 300 gr labu kuning, kupas, potong kotak
- - 200 ml santan, kental sedang
- - 800 ml air
- - 2 Lembar daun pandan, ikat simpul
- - Gula pasir sesuai selera
- - Garam sedikit, penyeimbang rasa
Cara membuat:
- Rebus air, gula pasir, dan pandan sampai mendidih.
- Masukkan labu kuning, masak hingga setengah matang kemudian masukkan pisang.
- Tambahkan santan, masak sampai pisang dan labu matang. Jangan lupa sesekali diaduk supaya santan tidak pecah.
- Kolak siap disajikan.
Belum ada Komentar untuk "Kolak pisang labu kuning"
Posting Komentar