Gulai cumi isi tahu

Instagram/@nindriany17

Bahan:

  • - 500 gr cumi segar
  • - 1 buah jeruk nipis
  • - 4 tomat hijau, potong-potong
  • - 10 cabai rawit merah utuh
  • - 15 cabai rawit hijau
  • - 3/4 sdt garam
  • - 1 sdm gula pasir
  • - 1/2 sdt kaldu bubuk
  • - 800 ml santan encer
  • - 2 serai, geprek
  • - 4 lembar daun jeruk
  • - 2 lembar daun salam

Bumbu halus:

  • - 8 siung bawang merah
  • - 6 siung bawang putih
  • - 2 cm jahe
  • - 3 cm kunyit
  • - 2 buah kemiri
  • - 1 cabai merah besar
  • - 1 sdm ketumbar

Isian cumi:

  • - 3 buah tahu putih kotak kecil
  • - 1 butir telur
  • - Sejumput garam
  • - 1/2 sdt lada bubuk
  • - Tusuk gigi

Cara membuat:

  1.  Cuci bersih cumi, tambahkan perasan jeruk nipis dan sedikit garam, diamkan 15 menit.
  2.  Haluskan tahu dengan garpu, tambahkan telur, lada bubuk, garam, aduk rata, masukkan dalam plastik atau plastik segitiga, gunting ujungnya.
  3.  Cuci bersih cumi, masukkan isiannya sampai penuh, tutup dengan kepala cumi, semat dengan tusuk gigi.
  4.  Kukus hingga isian cumi padat (kurang lebih 15 menit), agar saat dimasak cumi tidak bocor, setelah dingin buang tusuk giginya.
  5.  Panaskan minyak dengan api kecil, tumis bumbu halus sampai matang beserta serai, daun jeruk, daun salam.
  6.  Tambahkan santan, aduk hingga mendidih, masukkan gula, garam, kaldu bubuk, masukkan cumi, dan cabai.
  7.  Sesekali aduk secara perlahan hingga bumbu meresap dan kuah agak menyusut. Masukkan tomat hijau, masak sebentar.
  8.  Sajikan.

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Gulai cumi isi tahu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel