Sambal rawit ikan asin dan tahu
Minggu, Mei 28, 2023
Tulis Komentar

Bahan:
- - 3 kotak tahu, potong kecil
- - 1 genggam ikan asin jambrong, cuci dan potong menjadi dua
- - Gula
- - Minyak goreng
- - 1 lembar daun salam
- - Garam
- - 1 buah jeruk sambal
Bumbu ulek kasar:
- - 4 siung bawang merah
- - 3 siung bawang putih
- - 3 buah cabai hijau
- - 10 buah cabai rawit hijau
Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng, lalu goreng tahu dan ikan asin yang sudah dipotong sampai kecokelatan, tiriskan.
- Tumis bumbu ulek dengan minyak, tambahkan daun salam, gula, garam, dan perasan jeruk sambal, koreksi rasa. Biarkan sedikit dingin dan matikan kompor.
- Masukkan tahu cina dan ikan asin yang telah digoreng, aduk rata.
- Siap disajikan.
Belum ada Komentar untuk "Sambal rawit ikan asin dan tahu"
Posting Komentar