4 Cara Agar Ceker Empuk dan Bebas Bau Amis
Selasa, Agustus 27, 2019
Tulis Komentar
Masalahnya, ceker itu memiliki tekstur yang alot dan
terkadang memiliki bau amis atau tak sedap yang menyengat. Nah, demi menyiasati
hal tersebut, anda bisa coba menerapkan beberapa tips di bawah ini ketika
mengolah ceker.
1. Pilih ceker yang masih segar
Biasanya, bau amis berlebihan pada ceker terjadi karena
ceker sudah lama. Untuk menyiasati hal tersebut, pastikan anda membeli ceker
yang masih segar dengan ciri: warnanya tampak segar, mengkilat, dan tidak ada
bagian yang cacat (bersih dari noda hitam).
2. Bersihkan ceker dengan benar
Selanjutnya, anda harus membersihkan ceker dengan benar.
Buang bagian kuku dan kulit luarnya, karena bagian tersebut biasanya penuh
dengan kuman dan menjadi sumber bau tak sedap pada ceker. Agar kulit lebih
lunak dan mudah terlepas, anda bisa merendamnya terlebih dahulu di air panas
selama beberapa saat.
3. Lumuri ceker dengan air cuka atau air jeruk nipis
Setelah ceker bersih, sekarang giliran menghilangkan bau
amisnya. Caranya dengan lumuri ceker dengan air cuka atau jeruk nipis dan
diamkan selama kurang lebih 10 menit, atau sampai bau amis tidak tercium lagi.
4. Rebus ceker
Sebelum benar-benar diolah, anda perlu melunakkan ceker
terlebih dahulu. Ada dua metode yang bisa digunakan, yaitu merebusnya secara
manual atau dengan menggunakan panci presto. Agar ceker lebih cepat empuk, saya
sarankan anda menggunakan panci presto, seperti Vicenza Pressure Cooker VP
308/8L yang memiliki sistem pengaturan tekanan uap dan
panas.
Tapi jika anda tidak punya panci presto, pastikan saja
merebus ceker lebih lama dalam api kecil agar ceker empuk dengan merata. Jangan
lupa masukkan rempah-rempah seperti daun salam dan jahe agar bau amis
benar-benar hilang. Setelah ceker empuk, barulah anda bisa mulai mengolahnya
menjadi aneka masakan yang pastinya menggugah selera.
Sumber:https://resepkoki.id/4-tips-agar-ceker-empuk-dan-bebas-bau-amis/
Belum ada Komentar untuk "4 Cara Agar Ceker Empuk dan Bebas Bau Amis"
Posting Komentar