3 Jenis Kompor yang Perlu Diketahui Agar Sesuai Kebutuhan
Minggu, September 01, 2019
Tulis Komentar
Berkat perkembangan teknologi, kompor masa sekarang hanya
perlu diputar knopnya agar menyala. Selain itu, banyaknya inovasi juga membuat
kompor jadi semakin beragam. Apa saja macam-macamnya? Yuk simak penjelasannya
berikut ini.
Sumber:https://resepkoki.id/3-jenis-kompor-yang-perlu-diketahui-agar-sesuai-kebutuhan/
1. Kompor berdasarkan sumber energi yang digunakan
Kompor gas banyak digemari oleh para pemasak, baik yang
handal maupun pemula. Kompor ini memiliki pengaturan tingkatan api yang baik. Dibandingkan
kompor listrik, tingkatan api di kompor gas lebih mendetail. Tingkat kebesaran
api tersebut juga mudah diatur. Anda hanya perlu memutar bagian knop sesuai
keinginan. Biasanya, untuk mengecilkan api, knop harus diputar ke kiri.
Sementara itu, putaran ke arah kanan akan memperbesar api.
Menggunakan kompor gas juga akan menghemat pengeluaran.
Bayangkan seberapa banyak tagihan listrik anda jika menggunakan kompor listrik
sehari-hari. Namun, dibandingkan kompor listrik, kompor gas lebih sulit dibersihkan.
Anda harus membersihkan bagian-bagian kompor gas secara terpisah. Selain itu,
anda harus selalu memastikan tabung gas terhubung dengan benar ke kompor.
Kompor listrik
Kompor jenis ini juga populer di masyarakat. Kompor listrik
memiliki permukaan yang datar sehingga terlihat lebih indah. Bentuk datar
tersebut juga memudahkan penggunanya ketika membersihkan kompor ini.
Dibandingkan dengan kompor gas, kompor listrik juga lebih mudah dipasang. Jika
menggunakan kompor gas, tentu anda akan membutuhkan selang sekaligus regulator.
Sementara itu, kompor listrik hanya perlu dipasang ke sumber listrik.
Terdapat dua jenis permukaan pada kompor listrik, yakni
terdapat lilitan/kawat tembaga dan
berpermukaan halus. Dari segi harga, permukaan tembaga lebih murah.
Namun kompor listrik yang permukaannya halus, tidak akan panas ketika dipegang
karena bersifat induksi. Tentunya ini sangat menguntungkan bagi anda yang punya
anak kecil.
2. Kompor berdasarkan jumlah tungkunya
Kompor satu tungku
Kompor ini cocok untuk orang yang tinggal sendiri ataupun
yang beraktivitas padat di luar rumah. Biasanya, orang-orang ini hanya akan
memasak makanan yang mudah dibuat. Sebut saja seperti telur dadar, roti
panggang, atau memanaskan makanan instan. Namun, banyak juga orang yang membeli
kompor ini hanya sebagai tambahan.
Kompor dua tungku
Kompor dua tungku adalah kompor yang paling populer.
Penggunanya berasal dari berbagai kalangan, mulai ibu rumah tangga hingga ahli
masak. Kompor ini bisa untuk memasak satu hingga tiga jenis makanan sekaligus.
Anda bisa mengoptimalkan kedua tungku tanpa kehilangan banyak waktu.
Kompor empat tungku
Kompor jenis ini biasa kita lihat di acara memasak TV. Jadi,
kompor ini sangat cocok untuk anda yang juga gemar memasak. Apalagi, jika
masakan yang akan dibuat tidak hanya satu jenis saja. Karena jumlah tungku
banyak, proses memasak bisa dilakukan sekaligus. Jadi, anda bisa menghemat
waktu memasak.
3. Kompor berdasarkan design
Portable
Kompor portable ialah kompor yang mudah dipasang dan
dibongkar. Contohnya ialah kompor gas yang ada di rumah-rumah. Kompor portabel
memiliki harga paling terjangkau diantara kompor lainnya. Biasanya, kompor gas
diletakan di atas meja dapur. Sementara itu, selang dan tabung gas diletakan di
bagian kolong meja. Agar terlihat rapi, selang gas dapat disembunyikan. Cukup
lubangi meja dan masukan selang ke bagian belakang. Kompor portabel banyak
diproduksi dengan dua tungku.
Freestanding
Kompor freestanding ialah kompor yang paling besar.
Ukurannya kira-kira sebesar mesin cuci. Kompor ini merupakan kompor yang dapat
berdiri sendiri. Jadi, mudah untuk menatanya. Kompor jenis ini memiliki empat
hingga enam tungku. Selain itu, kompor freestanding juga memiliki pelindung
sendiri di bagian belakang. Pelindung tersebut mencegah dinding dapur agar
tidak kotor dan terpapar panas.
Dibandingkan kompor portabel, kompor freestanding lebih jauh
mahal. Namun, kompor ini memang memiliki fungsi lebih. Selain kompor, terdapat
juga oven di bagian bawah. Jadi, kompor ini lebih praktis dibandingkan membeli
oven secara terpisah.
Built in
Kompor ini adalah jenis kompor yang terpasang permanen. Hal
ini dikarenakan cara pemasangannya yang ditanam di bagian permukaan meja.
Biasanya, meja tersebut berukuran lebar sehingga dapat juga digunakan ketika
makan. Permukaan kompor built in terlihat paling rapi dibandingkan jenis kompor
lainnya. Tungku kompor ini biasanya berjumlah dua hingga empat tungku. Setiap
tungku memiliki kapasitas api yang berbeda-beda. Panjang kompor built in
berkisar antara 60cm hingga 90cm.
Secara umum, beberapa hal ini harus diperhatikan ketika
memilih kompor.
Biaya
Biaya tentunya menjadi salah satu faktor yang perlu
dipertimbangkan. Jika salah memilih kompor, bisa-bisa pengeluaran anda menjadi
bertambah. Contohnya ialah kompor listrik yang terlalu sering digunakan.
Ukuran
Ukuran kompor juga perlu dipertimbangkan. Sesuaikan ukuran
kompor dengan ukuran dapur anda. Jangan sampai kompor membuat dapur anda
menjadi bertambah sempit.
Kegunaan
Jika sering memasak dalam jumlah banyak, pilihlah kompor
dengan banyak tungku. Begitu juga bagi anda yang suka memasak sekaligus membuat
kue, kompor free standing adalah pilihan yang bisa dipertimbangkan. Jika tidak
familiar dengan instalasi gas, anda bisa pilih kompor listrik.
Kemudahan pemakaian dan kemudahan pembersihan
Kompor gas memerlukan pemasangan yang lebih rumit
dibandingkan kompor listrik. Pastikan anda mengetahui cara menghubungkan kompor
ke tabung gas dengan benar. Pertimbangkan juga apakah anda memiliki waktu untuk
membersihkan kompor portabel yang mudah kotor hingga ke bagian dalam.
Keamanan
Pada dasarnya, semua jenis kompor aman. Asalkan anda tahu
cara pemasangan dan penggunaannya yang benar. Selain itu, pertimbangkan juga
do’s and dont’s dari tiap jenis kompor.
Setiap konsumen tentu memiliki standar tersendiri dalam menentukan
pilihannya. Bagi saya ya ng tinggal
sendiri, kompor induksi (listrik) satu tungku adalah pilihan tepat, karena juga
praktis untuk diletakkan di mana saja.
Sumber:https://resepkoki.id/3-jenis-kompor-yang-perlu-diketahui-agar-sesuai-kebutuhan/
Belum ada Komentar untuk "3 Jenis Kompor yang Perlu Diketahui Agar Sesuai Kebutuhan"
Posting Komentar