Kue Talam

Bahan-bahan
  • Minyak - secukupnya, untuk olesan

Isian Bagian Bawah:
  • Pisang raja, dihaluskan - 8 buah
  • Tepung terigu protein sedang - 150 gram
  • Gula pasir - 125 gram
  • Santan - 1 sachet instant dilarutkan dengan 250 ml air

Isian Bagian Atas:
  • Tepung terigu protein sedang - 75 gram
  • Gula pasir - 125 gram
  • Tepung tapioka - 30 gram
  • Pewarna hijau - 2 tetes
  • Vanili bubuk - 1/2 sdt
  • Santan - 1 sachet instant dilarutkan dengan 250 ml air
  • Garam - 1/4 sdt

Cara Membuat:
  1. Campurkan pisang, tepung terigu, gula pasir dan santan sedikit demi sedikit hingga larut dalam wadah.
  2. Masukkan adonan ke dalam cetakan, kukus dalam kukusan yang sudah panas selama 15 menit atau setengah.
  3. Sambil mengukus, buat lapisan atas. Caranya dengan mencampurkan tepung terigu, gula pasir, tepung tapioka dan santan sedikit demi sedikit. Aduk hingga semua larut. Kemudian tambahkan pewarna hijau, garam dan vanili bubuk.
  4. Angkat cetakan adonan bawah, lalu hilangkan uap panasnya. Setelah itu, tuang lapisan atas. Kukus kembali selama 15-20 menit.
  5. Jika sudah matang semua, angkat kemudian tunggu dingin hingga uap panas hilang.
  6. Lepaskan dari cetakan dengan menggunakan lidi. 
  7. Sajikan.

Tips

  • Wadah diolesi dengan minyak secukupnya agar tidak lengket, kue mudah dikeluarkan.

Selamat Mencoba

Sumber:https://www.resepkoki.id/resep-kue-talam/

Belum ada Komentar untuk " Kue Talam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel