Sup daging bihun
Kamis, September 17, 2020
Tulis Komentar
Bahan:
- - 300 gram daging, rebus sampai empuk
- - 2 batang bawang prei, dirajang
- - bawang merah goreng secukupnya untuk taburan
- - 1,5 liter air untuk merebus daging
- - 2 papan bihun jagung, rebus sampai lunak lalu tiriskan
- - 2 batang seledri, dirajang
Bumbu Halus:
- - 3 siung bawang putih
- - 1/2 sdt merica
- - 2 butir bawang merah
- - garam dan kaldu bubuk secukupnya
Cara Membuat:
- Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak hingga harum. Masukkan ke dalam rebusan kaldu daging, masak sampai mendidih.
- Tambahkan seledri dan irisan bawang prei.
- Iris tipis daging, sisihkan.
- Tata bihun di mangkuk, beri irisan daging, siram dengan kuah kaldu. Taburi dengan bawang goreng.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/25-resep-olahan-daging-kurban-lezat-mudah-dan-praktis-1907255.html
Belum ada Komentar untuk "Sup daging bihun"
Posting Komentar