Sapo tahu
Minggu, Februari 07, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 100 gram dada ayam (potong-potong kecil)
- - 3 buah firm tofu potong-potong
- - 1/2 ikat sawi hijau
- - 1/2 paprika merah iris tipis
- - 1 cm jahe (cincang halus)
- - 3 siung bawang putih (cincang)
- - 1 batang daun bawang (iris-iris)
- - 1 buah bawang bombay sedang (iris-iris)
- - 3 sdm minyak goreng
- - 1 sdm saus tiram
- - 2 sdm kecap ikan
- - garam secukupnya
- - merica bubuk secukupnya
- - gula pasir secukupnya
- - 1 sdm full maizena (larutkan)
- - 300 ml air
Cara membuat:
- Tumis jahe, bawang putih, bawang bombay, dan paprika.
- Masukkan ayam, aduk hingga agak matang.
- Masukkan sawi, aduk hingga agak layu.
- Tambahkan saus tiram, kecap ikan, dan merica. Aduk rata, lalu tambahkan air, aduk kembali.
- Tuang maizena, aduk rata, dan masak sampai meletup-letup.
- Masukkan tahu dan daun bawang, beri garam. Aduk rata dan siap disantap.
Selamat Mencoba
Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/15-resep-masakan-modern-dan-kekinian-untuk-pemula-mudah-praktis-200401q.html
Belum ada Komentar untuk "Sapo tahu"
Posting Komentar