Vietnamese spring roll
Minggu, Februari 07, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - kulit spring roll (rice paper merk Bahn Tahn, ukuran 22 cm)
- - 15 udang ukuran sedang
- - 1 timun
- - 1 wortel
- - 5 lembar daun selada
- - 1 keping bihun
- - garam
- - merica
- - sambal bangkok
Cara membuat:
- Kupas dan bersihkan udang. Rebus sebentar dalam air mendidih. Tambahkan garam dan merica. Angkat dan sisihkan.
- Kupas wortel dan timun, potong korek api.
- Rebus bihun hingga matang. Angkat. Tiriskan.
- Siapkan air hangat kuku di piring yang agak datar. Masukkan kulit spring roll sambil diputar rata hingga agak layu. Jangan terlalu lama, nanti sobek.
- Letakkan kulit di piring. Tata bahan isian di satu sisi: daun selada, bihun, timun, wortel, udang. Gulung seperti menggulung lumpia.
Selamat Mencoba
Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/15-resep-masakan-modern-dan-kekinian-untuk-pemula-mudah-praktis-200401q.html
Belum ada Komentar untuk "Vietnamese spring roll"
Posting Komentar