Ayam rambut setan
Selasa, Maret 02, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 1 ekor ayam, potong sesuai selera.
- - Air untuk ungkep
Bumbu ungkep:
- - 5 siung bawang putih
- - 25 g kemiri
- - 1/2 sdt merica bubuk
- - 1 sdt ketumbar
- - 2 batang sereh
- - 5 lembar daun jeruk
- - 2 lembar daun salam
- - 1 ruas jahe
- - 1 ruas lengkuas
- - 2 ruas kunyit
- - 1/2 sdt garam
- - 3 buah cabai merah besar, buang isi
Bumbu ayam rambut setan:
- - 150-200 g cabai rawit
- - 10 siung bawang merah
- - 5 siung bawang putih
- - 1 sdm gula aren
- - 2 batang daun bawang, iris-iris
- - 2 buah tomat merah, belah jadi 4 bagian
- - 1 ikat daun kemangi
- - 1 ruas jahe, potong-potong
- - 1 ruas lengkuas, potong-potong
- - 2 batang sereh, potong-potong
- - 3 lembar daun jeruk
Tambahan:
- - 2 papan petai
Cara Membuat:
- Haluskan bumbu ungkep kecuali sereh, daun salam, daun jeruk, lengkuas. Masak bersama ayam, ungkep sebentar.
- Masukkan sereh, daun salam, daun jeruk, lengkuas. Masak sampai air menyusut.
- Blender kasar bawang merah, bawang putih dan cabai. Tumis.
- Masukkan ayam ungkep. Tuang sedikit air. Beri garam dan gula aren. Masukkan semua bahan yang tersisa, masukkan kemangi sebelum diangkat.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/15-resep-ayam-pedas-spesial-enak-sederhana-dan-praktis-200515v.html#
Belum ada Komentar untuk "Ayam rambut setan"
Posting Komentar