Kerang hijau saus tiram
Rabu, Mei 19, 2021
Tulis Komentar

Bahan:
- - 500 gr kerang hijau
- - 2 cm jahe, digeprek
- - Kaldu jamur + garam secukupnya
- - 1 batang sereh, digeprek
- - Air untuk rebusan
Cara membuat:
- Tuang air secukupnya masukkan semua bahan
- Masak sampai kerang hijau matang/cangkangnya terbuka. Angkat dan sisihkan
Bahan saus:
- - 4 buah cabai merah keriting, iris serong
- - 1 ruas jahe, digeprek
- - 1 sdm makan kecap manis
- - 1-2 saus tiram
- - Garam, merica bubuk, kaldu jamur, gula secukupnya
- - 4 butir bawang merah iris
- - 3 siung bawang putih iris
- - 1 batang daun bawang iris
- - Air secukupnya
Cara Membuat:
- Tumis dua bawang sampai harum masukkan irisan cabai, jahe aduk rata. Tuang air secukupnya tambahkan kecap manis, saus tiram, garam, gula, merica bubuk, kaldu jamur aduk rata
- Masukkan kerang hijau, aduk sampai bumbu meresap. Koreksi rasa, terakhir masukkan daun bawang aduk sebentar, angkat siap disajikan.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/7-resep-olahan-kerang-hijau-sederhana-praktis-dan-nikmat-200710l.html
Belum ada Komentar untuk "Kerang hijau saus tiram"
Posting Komentar