Kwetiau siram capcay seafood

Bahan:

  • - 1 bungkus kwetiau basah,
  • - 1 sdm kecap ikan
  • - 2 sdm minyak wijen
  • - 2 sdm kecap asin
  • - 1 sdm minyak untuk menumis
  • - air secukupnya untuk merebus

Bahan kuah:

  • - 150 gr cumi, potong kotak, kerat-kerat
  • - 100 gr udang
  • - 1 buah jeruk nipis
  • - 6 butir bakso ikan
  • - 1 buah telur
  • - 1 batang wortel
  • - 1 ikat caisim
  • - 1 genggam tauge
  • - 2 buah jagung muda/putren
  • - 1 bonggol kecil brokoli
  • - 1 butir telur, kocok lepas
  • - 2 batang daun bawang
  • - 4 siung bawang putih
  • - 1 buah bawang bombai
  • - 400 ml air
  • - 1 sdm saus sambal
  • - 10 buah cabai rawit haluskan
  • - 2 sdm saus tiram
  • - 1 sdm minyak wijen
  • - 1 sdm kecap ikan
  • - garam, gula, kaldu jamur secukupnya
  • - 1 sdm tepung sagu larutkan dengan sedikit air

Cara Membuat:

  1. Didihkan air, rebus kwetiau sebentar, tiriskan. Masukkan bumbu-bumbu, aduk rata, tumis sambil terus diaduk, kurang lebih 5 menit, angkat, sisihkan.
  2. Lumuri cumi dan udang dengan perasan jeruk nipis, diamkan 15 menit, cuci bersih.
  3. Tumis bawang putih hingga harum, susul bawang bombai, hingga sedikit layu. Masukkan cabai yang sudah dihaluskan, tumis sebentar. Lalu masukkan cumi, udang, dan bakso, aduk-aduk hingga udang berubah warna, tambahkan air.
  4. Masukkan wortel terlebih dahulu, tunggu wortel setengah matang, masukkan bumbu-bumbu lainnya, masak hingga air mendidih, masukkan kocokan telur, aduk cepat.
  5. Masukkan sisa sayuran, menjelang matang masukkan larutan tepung sagu, aduk rata hingga mengental.
  6. Koreksi rasa, taburkan daun bawang, aduk rata, angkat, dan sajikan.

 Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/9-resep-kwetiau-paling-enak-sederhana-simpel-dan-bikin-nagih-200724i.html

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Kwetiau siram capcay seafood"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel