Empek-empek
Rabu, Juni 02, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 15 sdm terigu
- - 22 sdm sagu
- - 300 ml air
- - 2 butir telur
- - 2 sdm kaldu jamur
- - 1/2 sdt garam
- - 1 sdm rebon (haluskan)
- - 4 siung bawang putih (haluskan)
Bahan cuko:
- - 250 gram gula merah
- - 700 ml air putih
- - 1 sdm asam jawa (larutkan dengan 100 ml air)
Bumbu halus:
- - 5 siung bawang putih
- - 7 rawit merah
- - 7 cabai merah keriting
- - 1/2 sdt garam
Cara membuat:
- Didihkan air. Masukkan kaldu jamur, rebon dan bawang putih.
- Kecilkan api, masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk. Matikan api, diamkan hingga hangat.
- Masukkan telur, aduk rata. Masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil diuleni. Bentuk sesuai selera, isi telur.
- Rebus pempek sampai mengapung.
- Membuat cuko: Didihkan semua bahan cuko dan bumbu halus, kecuali air asam jawa. Matikan api lalu tuang air asam jawa, aduk rata. Aduk rata dan saring.
Selamat Mencoba
Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/15-resep-camilan-dari-tepung-terigu-praktis-enak-dan-bikin-nagih-200729i.html
Belum ada Komentar untuk "Empek-empek"
Posting Komentar